Pada hari Ahad Legi, 21 September 2025 telah dilaksanakan kegiatan silaturahim Anjangsana yang diikuti oleh seluruh Bapak dan Ibu Guru Yayasan Manbaul Falah Keben. Kegiatan ini diselenggarakan secara rutin setiap Ahad Legi sebagai sarana untuk memperkuat tali persaudaraan, menumbuhkan kebersamaan, serta menghindarkan sikap individualitas di antara sesama guru dan keluarga besar yayasan. Acara dimulai dengan pembukaan, sambutan singkat dari tuan rumah, dan sambutan dari kepala madrasah. Kemudian dilanjutkan dengan pembacaan tahlil untuk mendoakan para pendiri, keluarga besar yayasan, serta kaum muslimin muslimat. Setelah itu bersama-sama dilantunkan bacaan Asmaul Husna, kemudian diteruskan dengan pembacaan Manaqib.
Rangkaian acara ditutup dengan doa bersama yang dipimpin oleh sesepuh/ustadz yang hadir, dan dilanjutkan dengan ramah tamah sebagai wujud mempererat ukhuwah. Seluruh kegiatan berjalan dengan khidmat, penuh keakraban, dan mendapat sambutan positif dari seluruh peserta. Dengan adanya kegiatan Anjangsana ini, diharapkan persaudaraan dan kebersamaan antar guru Yayasan Manbaul Falah Keben semakin kokoh dan terus terjalin erat.

0 Comments